Cara install windows server 2019 lewat USB Dell Poweredge T40

    Hallo guys sudah cukup lama tidak membuat tulisan, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai cara install windows server ada komputer dell t40. 

    Dell t40 merupakan server yang bisa kalian gunakan untuk perusahaan kecil menengah untuk install aplikasi tertentu seperti misalkan payroll pada perusahaan kalian atau mungkin server accounting dan beberapa aplikasi lainnya. Dell poweredge T40 saat ini bisa kalian dapatkan dengan harga sekitar Rp 11.000.000,00 yang memiliki spesifikasi processor intel xeon e-2224G, dengan memori ram 8GB dengan single powersupply. 

    Sama seperti server lainnya , server dell T40 juga mendukung raid system loh, dimana kalian bisa setting pada awal installasi sebelum melakukan instalasi windows atau linux server. Pada pembahasan kali ini kita tidak memakai raid system karena raid akan efektif apabila lebih dari 1 hardisk dengan kapasitas yang sama, ya karena hardisk di tempat kami hanya 1 jadi kita tidak akan membahas setting raid ya. 

    

Hal hal yang perlu diersiapkan untuk melakukan installasi windows adalah sebagai berikut :
  • PC Dell poweredge T40
  • USB (Untuk bootable windows nantinya,   dimana didalamnya sudah ada windows installer server 2019. Apabila belum ada silahkan gunakan rufus untuk menjadikan USB kalian untuk dijadikan bootable windows servernya.)
  • Driver Dell T40 (Berdasarkan pengalaman kemarin saat install windows server setelah menyelesaikan instalasi, seperti ethernet network tidak berfungsi jadi harus install driver LAN terlebih dahulu)
    Setelah semua bahan diatas sudah ada kita akan mulai melakukan installasi windows server 2019 pada dell T40 caranya adalah sebagai berikut :

  1. Setting bios disable secure boot terlebih dahulu dengan cara masuk bios yaitu tekan F2 saat komputer baru dinyalakan. Disana ada menu secure boot silahkan di disable terlebih dahulu.
  2. Langkah kedua adalah setting boot sequence yang ada pada menu general - boot sequence, lalu klik tanda panah atas untuk menjadikan bootable usb kalian sebagai urutan pertama. (Pada instalasi sebelumnya saat melakukan setting bios dengan melakukan setting enable  legacy terlebih dahulu tetapi usb malah tidak terdeteksi. Maka langsung setting biarkan pada uefi saja agar windows installer USB kalian terdeteksi bios)
  3.  Setelah itu silahkan save setting bios kalian dan exit.
  4. Selanjutnya adalah installasi windows seperti biasa, kalian pilih country sesuai negara kalian karena kita berada diindonesia kita pilih indonesia
  5. Pada peroses selanjutnya biasanya ada pilihan upgrade atau custom kita pilih custom
  6. saat sampai pemilihan disk kita pilih hardisk yang akan kita install windows server 2019 lalu next. (saat install kami tidak melakukan format hardisk semuanya, hanya format hardisk yang akan digunakan saja biasanya ada tulisan disk 0)
  7. Tunggo proses selanjutnya sampai selesai  
  8. setelah semuanya selesai kita diminta untuk membuat password, silahkan gunakan kombinasi password yang tidak mudah ditebak (ya soalnya kan server)
selesaii windows server 2019 sudah berhasil diinstal di dell poweredge T40. Sebetulnya setelah installasi windows server, selanjutnya adalah install microsoft sql server mungkin selanjutnya kita akan membahas mengenai cara install microsoft sql server. Semoga tulisan ini bermanfaat ya sampai jumpa kembali pada artikel selanjutnya..

Belum ada Komentar untuk "Cara install windows server 2019 lewat USB Dell Poweredge T40"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel