Install php7.4 atau versi dibawahnya di Ubuntu 20.04
Hallo guys kembali kita akan membahas mengenai ubuntu dimana kali ini kita akan mencoba melakukan instalasi php7.4 atau dibawahnya dengan menggunakan terminal. Beberapa mungkin kesulitan ya untuk melakukan instalasi php versi 5.6? nah cara ini sudah saya gunakan sendiri untuk melakukan installasi php5.6 di laptop dengan os ubuntu 20.04 dan berhasil.
Mengutip dari wikipedia indonesia "PHP: Hypertext Preprocessor[3] adalah bahasa skrip yang dapat ditanamkan atau disisipkan ke dalam HTML.[4][5] PHP banyak dipakai untuk memprogram situs web dinamis. PHP dapat digunakan untuk membangun sebuah CMS." nah sampai saat ini sampai di php versi 7.4 guys. Baiklah tanpa berlama lama kita akan membahas mengenai install php5.6, php7.2, php7.3 dan php 7.4 pada ulasan berikut ini :
1. Setting Repositori
Langkah pertama adalah melakukan setting pada repositori di ubuntu kita. Pertama sekali tentu kita langsung buka saja terminal lalu ketikkan perintah dibawah ini, jangan lupa untuk memasukan password kalian apabila diminta ya..
- sudo apt install software-properties-common
- sudo add-apt-repository ppa:ondrej/php
Setelah itu kita tinggal melakukan perintah update pada terminal dengan mengetikkan perintah :
# sudo apt update
2. Install PHP
# Install PHP Versi 5.6
Ketikkan perintah dibawah ini di terminal kalian :
- sudo apt install -y php5.6
# Install PHP Versi 7.2
Caranya masih sama yaitu ketikkan langkah diatas dan tinggal diganti versi phpnya saja seperti di bawah ini :
- sudo apt install -y php7.2
Ketikan perintah dibawah ini di terminal linux ubuntu kalian :
- sudo apt install -y php7.3
Ketikan perintah dibawah ini untuk install PHP Versi terakhir yaitu versi 7.4 di terminal linux ubuntu kalian :
- sudo apt install -y php7.4
3. Melakukan Cek Versi PHP
Disini penting ya guys hal ini untuk memastikan bahawa php yang kalian install di ubuntu 20.04 ini berhasil sesuai dengan versi yang kalian inginkan, berikut perintahnya :
- php -v
Belum ada Komentar untuk "Install php7.4 atau versi dibawahnya di Ubuntu 20.04"
Posting Komentar